Demo Buruh di Kantor Walikota Bekasi Juga Tuntut Ini

Header Menu

Advertisement

Demo Buruh di Kantor Walikota Bekasi Juga Tuntut Ini

Redaksi
Kamis, September 15, 2022

Demo Buruh di Kantor Walikota Bekasi Juga Tuntut Ini




BAROMETERMAS.COM. Kota Bekasi – Aksi demokrasi di Kantor Walikota Bekasi, Jawa Barat pada Kamis (15/9/2022) dipenuhi para buruh se Kabupaten Bekasi dan Kota Bakasi.


Dalam melakukan orasinya, ribuan massa mendatangi dua titik.

Di antaranya Gedung Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi dan Gedung DPRD Kota Bekasi.


Tuntutan aksi buruh yaitu menolak keras kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM), cabut Omnibus law atau UU Cipta Kerja dan meminta naikkan UMK sebesar 20 persen.


Peserta aksi tampak mengenakan seragam SPSI Terdapat mobil komando yang untuk beroasi di depan gerbang kantor tersebut.


Aksi bakar ban dilakukan tepat di depan mobil komando. Usai ban berhasil terbakar, massa aksi kemudian berjoget di sekitar ban terbakar sambil membentangkan bendera aliansi buruh.


Pembakaran ban tersebut membuat kebulan asap hitam pekat membumbung tinggi. Kemudian, massa aksi kembali melakukan orasinya melalui mobil komando.


Adapun dalam aksi ini, Perwakilan peserta aksi juga diterima untuk melakukan audiensi langsung kepada Walikota Plt. Tri Adhianto di kantornya dan ketua DPRD Kota Bekasi H Saifuddaulah juga di kantornya. Mereka berdiskusi agar Pemerintah Kota Bekasi bisa turut menyampaikan suara buruh ke Pemerintah Pusat.



Perlu diketahui dalam aksi ini, buruh melakukan aksi protes terhadap kebijakan pemerintah yang menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM). Kenaikan harga BBM ditengarai akan berdampak pada kehidupan masyarakat Indonesia.



 Terlihat arus lalu lintas di jalan tersebut sempat tersendat dengan adanya ribuan massa yang sampai tumpah ke jalan.


Petugas dari Kepolisian, TNI, Satpol PP dan Dishub tampak berjaga dan mengarahkan laju kenadaraan.



(Fauzan Achmad Ryan)