Pelantikan RT Di Lingkungan RW 026

Header Menu

Advertisement

Pelantikan RT Di Lingkungan RW 026

Redaksi
Kamis, September 30, 2021

Pelantikan RT 01 Sampai Dengan RT 06 Di Lingkungan RW 026 Teluk Pucung 


BAROMETERMAS.COM. Bekasi. - Acara Pelantikan RT, dari RT 01 sampai dengan RT 06 yang ada di lingkungan RW 026 berjalan dengan lancar sesuai dengan apa yang di harapkan, pelantikan tersebut di laksanakan di kantor RW 026, Hari Rabu Tanggal 29 September 2021, tepat nya di jalan beringin putih, Kelurahan Teluk Pucung, Kecamatan Bekasi Utara, Kota Bekasi.


Ketika di temui dalam acara pelantikan Lurah Teluk Pucung Junaedi Abdillah, menghimbau kepada seluruh masyarakat khususnya nya yang hadir pada pelantikan RT ini agar tetap mematuhi peraturan pemerintah dengan mengikuti aturan aturannya dengan selalu menjaga Protokol Kesehatan, agar kita semua terhindar dari berbagai masalah yang tidak kita ingin kan, apalagi sekarang ini kita masih dalam keadaan sangat berat untuk berjuang dengan selalu berusaha mengupayakan agar masyarakat sadar akan pentingnya nya kesehatan, oleh karena itu kita tetap harus memakai masker, jaga jarak, dan kita pun harus sering memberbersih kan tangan dengan mencuci tangan apa bila kita selesai menjalankan tugas kita harus selalu ingat bahwa menjaga kebersihan adalah yang utama.


Dan Lurah Teluk Pucung menambahkan diri nya sangat berterima kasih atas kerja sama yang baik antara pengurus RT dan RW yang ada di lingkungan RW 026 ini yang telah melaksanakan kegiatan Vaksinasi hampir mencapai target yang telah di tentukan.



Ayo Ajak Lurah Teluk Pucung kepada semua pengurus agar kita selalu menerus kan program program yang telah di tentukan oleh pemerintah, kita harus laksanakan dengan baik dan kita selalu mendukung nya, agar semua program bisa terlaksana, dengan itu kita harus saling kerja sama dan saling bersinergi, agar selalu menjaga kebersamaan dan kekompakan.Tegas nya. 




Di kesempatan yang sama Ketua RW 026 Abdul Rojak mengatakan Ayo kita bekerja sama yang baik, kepada semua pengurus RT, dari RT 01 Sampai RT 06 agar kita dapet bersinergi dan bisa saling kerja sama dalam bidang apapun demi untuk menjaga kekompakan dalam menjalankan tugas yang telah di amanahkan kepada kita agar kita bisa mengemban amanah ini.



Masih menurut Ketua RW 026 ( Rojak ) ayo mari kita dukung Program Pemerintah baik daerah maupun Pemerintah Pusat, untuk mensukseskan program Vaksinasi, dan kita akan melakukan Vaksin ke warga secara Door to Door, agar semua warga khususnya di lingkungan RW 026 dapet pelayanan Vaksinasi ini secara maksimal ucap nya, kepada Media BAROMETERMAS.COM.




Acara pelantikan RT dari RT 01 sampai dengan 06 tersebut di hadiri, Lurah Teluk Pucung beserta Stafnya, warga RW 026, para tokoh masyarakat, Tokoh Agama, Ketua FKRW Kelurahan Teluk Pucung, dari TNI ( Babinsa), dan POLRI (Bimaspol), serta para undangan yang turut menyaksikan Acara Pelantikan. 


( DIN)