Pasanggiri Sirung Sunda Pinilih Lomba Sajak Bahasa Sunda Tingkat SD Se-kecamatan Pebayuran Tahun 2022

Header Menu

Advertisement

Pasanggiri Sirung Sunda Pinilih Lomba Sajak Bahasa Sunda Tingkat SD Se-kecamatan Pebayuran Tahun 2022

Redaksi
Senin, September 26, 2022

Pasanggiri Sirung Sunda Pinilih Lomba Sajak Bahasa Sunda Tingkat SD Se-kecamatan Pebayuran Tahun 2022 


BAROMETERMAS.COM - BEKASI : Panitia lomba bahasa sunda tingkat SD Se-kecamatan Pebayuran menggelar lomba bertempat di SD Negri 1 BantarJaya Kecamatan Pebayuran Kabupaten Bekasi Jawa Barat Senin 26/9/2022 , dimulai pukul 08 : 00 wib sampai dengan selesai . Dalam kegiatan tersebut bermacam macam lomba seperti Biantara , Ngadongeng , Maca Sajak , Nulis Maca - Carpon , Tembang Pupuh , Nulis Maca Aksara Sunda , Borangan dan dengan tema acara tersebut , Pegeuh Basana , Nanjeur Budayana.



Dalam acara kegiatan lomba tersebut dihadiri dari Dinas Pendidikan Kabupaten Bekasi bidang Sekolah Dasar dan para guru guru dan orang tua wali murid yang ikut hadir dalam lomba tersebut , masing masing Gugus mengirimkan peserta lomba bahasa sunda, ada tujuh gugus Se-kecamatan Pebayuran yang mengirim peserta lomba ada 11 Sekolah Dasar Negri yang ikut lomba tersebut , masing masing sekolah mengirim peserta keseluruhan berjumlah ada 62 Peserta yang ikut lomba bahasa sunda .



 Jajang ,S.Pd selaku ketua panitia lomba bahasa sunda tersebut mengatakan dengan diadakanya lomba Literasi siswa nasional tahun 2022 , kegiatan tahun ini merupakan kegiatan untuk menyaring peserta terbaik yang akan maju ke tingkat kabupaten , lomba ini bertujuan untuk meningkatkan kempampuan dan kecintaan para siswa terhadap sastra Indonesia , membangun kembanggan bahasa nasional serta menghargai keberagaman . 




Dan kami mengucapkan kepada peserta terbaik dari SD Se-kecamatan Pebayuran dan buat yang belum terpilih mewakili kecamatan Pebayuran ketahuilah bahwa kalah menang dalam sebuah kompetisi adalah hal biasa , tetap semangat , rajin berlatih dan kembangkan kreativitas . Gapai mimpimu jangan pernah berhenti berkreasi untuk menjadi yang terbaik ," ungkapnya 


( Dian Permana )